Street Race Kembali Digelar, Targetkan 1.800 Starter

Street Race Kembali Digelar, Targetkan 1.800 Starter

Ajang balap jalanan atau street race akan kembali digelar Polda Metro Jaya pada 24 dan 25 Juni 2023.-Istimewa-

JAKARTA, DISWAY.IDStreet Race kembali digelar oleh Polda Metro Jaya yang rencananya pada 23-24 Juni mendatang.

Dalam ajang seri ke 6 ini, diungkapkan bahwa peserta yang telah mendaftakan diri telah mencapai 70 persen.

Salah satu yang istimewa dalam ajang balapan trek lurus ini adalah dalam rangka rangkaian HUT Bhayangkara Ke-77.

BACA JUGA:Final Indonesia Open 2023: Cek Jadwal Tanding Anthony Sinisuka Ginting vs Viktor Axelsen!

BACA JUGA:Resep Masak Bebek Goreng Crispy, Pakai Bahan-bahan Simpel Nih

AKBP Doni Hermawan selaku Wadirlantas Polda Metro Jaya menyebutkan bahwa pendaftar dalam kegiatan tersebut sudah mencapai 70 persen dari target.

“Kami sudah dilakukan pembukaan pendaftaran kemarin dari tanggal 12, ini sudah hampir 70 persennya dari target kita kan 1800 peserta kalau gak salah,” ujar AKBP Doni.

Program Street Race sendiri merupakan inisiasi dari Polda Metro Jaya untuk mewadahi para penggemar balap yang kerap melakukan aksi balap liar di jalanan dan mengganggu kegiatan masyarakat.

BACA JUGA:Fakta atau Mitos, Teh Hijau Bisa Bantu Turunkan Berat Badan?

BACA JUGA:Gempa Bumi Berkekuatan M 3,7 Guncang Kepulauan Yapen Dini Hari Tadi

Lebih lanjut, AKBP Doni berharap kegiatan tersebut dapat memenuhi target peserta yang kegiatannya akan dilaksanakan di wilayah Kemayoran, Jakarta Pusat.

“Jadi ini sementara sudah hampir 70 persen sudah ada yang mendaftar. Mudah-mudahan di waktu dekat nanti begitu sudah hari H, 24-25 (Juni), peserta sudah sesuai dengan target,” tandasnya.

BACA JUGA:Cek Prakiraan Cuaca se-Jabodetabek Hari Ini, Minggu 18 Juni 2023

BACA JUGA:Aceh 1000K

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads