Menpora Dito Doakan Pelita Jaya dan Bandung Prawira Tampil Bagus di Ajang Kualifikasi BCL Asia 2024 Mongolia

Menpora Dito Doakan Pelita Jaya dan Bandung Prawira Tampil Bagus di Ajang Kualifikasi BCL Asia 2024 Mongolia

Menpora Dito Ariotedjo mendukung keikutsertaan dua klub basket Indonesia Pelita Jaya dan Bandung Harum Prawira di Turnaman BCL Asia 2024 Mongolia-Dimas Rafi-

JAKARTA, DISWAY.ID - Menteri Olahraga dan Pemuda Dito Ariotedjo mendoakan agar Klub Bola Basket Pelita Jaya Jakarta dan Bandung Prawira Harum bisa meraih hasil bagus di kompetisi Basketball Champions League (BCL) Asia 2024.

Menurutnya, keikutsertaan kedua klub di kompetisi ini membuktikan bahwa bola basket Indonesia sudah semakin maju dan mampu mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

BACA JUGA: Hadapi Turnamen BCL Asia 2024, Pelita Jaya Datangkan 2 Pemain Baru

BACA JUGA:Region Timur Sukses Digelar, Honda DBL 2023 Kini Mencari ‘Jagoan Sejati’ Bola Basket di Selatan

"Kami tentu berharap mendulang prestasi internasional yang baik, karena roster pemain Pelita Jaya Jakarta saat ini juga sudah baik," tutur Dito usai menghadiri persiapan dan pengenalan dua pemain asing milik Pelita Jaya, di Jakarta, Rabu 20 Maret 2024.

Ia juga berharap melalui BCL Asia, level Liga Bola Basket Indonesia dapat ditingkatkan dan semakin maju sehingga melahirkan atlet-atlet kelas dunia.

Menteri termuda di kabinet Indonesia maju ini memberikan dukungan penuh terhadap perjuangan kedua klub melalui federasi Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PP PERBASI).

BACA JUGA:Jersey Anyar Timnas Indonesia Mirip Timnas Singapura, Begini Komentar Menpora

BACA JUGA:Joyday Jadi Bagian Kesuksesan FIBA Basketball World Cup 2023

"Karena ini liga profesional, kami hanya bisa mendukung melalui federasi (PERBASI). Kami tentu akan melihat potensi apa yang bisa dimaksimalkan untuk mendorong peningkatan prestasi olahraga basket di internasional," ungkapnya.

Jakarta Pelita Jaya mendatangkan mantan pemain NBA JaQuori McLaughlin dan Justin Donta Brownlee yang pernah membela Dallas Mavericks pada musim 2021-2022 untuk memperkuat skuad Basketball Champions League (BCL) Asia 2024.

Brownlee merupakan pemain naturalisasi milik Filipina yang telah malang melintang bermain di Klub Barangay Ginebra San Miguel yang berkompetisi di Philippine Basketball Association (PBA).

BACA JUGA:Piala Dunia Basket di Indonesia: Siapakah Bintang NBA yang Akan Membuat Sejarah?

BACA JUGA:Dua Hari Lagi! Intip Persiapan FIBA Basketball World Cup 2023: Sudah 95 Persen

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait