Ukir Sejarah! Indonesia Jadi Tuan Rumah Final Red Bull BC One Regional South East Asia, Ini Peraih Break Dancer Terbaik

Ukir Sejarah! Indonesia Jadi Tuan Rumah Final Red Bull BC One Regional South East Asia, Ini  Peraih Break Dancer Terbaik

Indonesia jadi tuan rumah RedBull BC One Regional South East Asia-Dok. RedBull BC One-Dok. RedBull BC One

JAKARTA, DISWAY.ID - Indonesia menorehkan sejarah sebagai tuan rumah pertama Final Red Bull BC One Regional South East Asia yang diselenggarakan di M Bloc Space Jakarta. 

Acara tersebut, diselenggarakan oleh Red Bull, minuman berenergi ternama identik dengan kaleng biru dan silver, menandai tonggak sejarah penting dalam kancah dunia breakdance di kawasan ini, yang menobatkan juara pertama Red Bull BC One Regional South East Asia.

Dalam pertunjukan bakat dan keterampilan yang menggemparkan dan menggetarkan hati ini, B-Boy LegoSam dari Malaysia dan B-Girl TinieRawk dari Vietnam muncul sebagai breaker terbaik di South East Asia, memperoleh gelar bergensi sebagai Juara Red Bull BC One Regional South East Asia.

Kemenangan ini tak hanya menorehkan nama mereka dalam sejarah breakdance, namun juga memberikan mereka wildcard entry ke kesempatan terakhir kualifikasi Babak Final Dunia Red Bull BC One 2024, yang akan diadakan di Brazil tahun ini. 

BACA JUGA:Cantiknya Syarifah Mona Hasina Alaydrus, Istri Baru Habib Rizieq Shihab, Selisih Umurnya Bagaikan Ayah dan Anak

BACA JUGA:Keren! ICHITAN K-Pop Fest Pecahkan Rekor MURI Kompetisi Random Play Dance dengan Peserta Terbanyak

Pencapaian ini membuka jalan mereka untuk berkompetisi dalam salah satu panggung breakdance paling bergengsi di dunia.

Meskipun Regional Cyphers diadakan di berbagai negara di South East Asia seperti Filipina, Vietnam, dan Thailand, penyelenggaraan ini menandai pertama kalinya Indonesia mendapatkan kehormatan menjadi tuan rumah dalam kancah regional, menetapkan tonggak sejarah baru bagi komunitas breakdance lokal maupun regional serta mempertemukan beberapa breaker terbaik dari seluruh dunia.

“Suatu kehormatan bisa menjadi tuan rumah Final Asia Tenggara 2024,” kata Kreate, pelatih timnas breaking Indonesia. 

“Red Bull BC One sendiri merupakan ajang paling bergengsi dan breaking 1 lawan 1 terbesar di dunia. Dengan adanya tur Asia Tenggara oleh Red Bull (biru dan silver), memberikan harapan bagi komunitas di kawasan untuk berpartisipasi di putaran final dunia.”

Perjalanan ke babak final tidaklah mudah, diawali dengan Red Bull BC One Regional Cypher Indonesia pada tangal 21 Maret, yang menarik lebih dari 130 breaker dari seluruh penjuru Indonesia. 

BACA JUGA:Arab Saudi mengumumkan 'The Last Dance' Messi dan Cristiano di Riyadh Season Cup 2024

BACA JUGA:Selebrasi 'The Pigeon Dance' ala Marselino Ferdinan Direspons Pemain Tottenham Hotspurs, Ternyata!

Di sana, B-Girl DC dari Jakarta tidak hanya menyihir juri dan penonton namun juga muncul sebagai pemenang, mengamankan posisi mereka sebagai perwakilan Indonesia pada final tingkat regional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: