Tidak Jadi Gelar Aksi di MK, TKN Beri Apresiasi Untuk Para Pendukung Prabowo-Gibran

Tidak Jadi Gelar Aksi di MK, TKN Beri Apresiasi Untuk Para Pendukung Prabowo-Gibran

Komandan Strategis TKN Prabowo-Gibran, Sufmi Dasco Ahmad saat konferensi pers di Sekretariat Bersama (Sekber) Relawan Prabowo-Gibran, Slipi, Jakarta Barat.-Intan Afrida Rafni-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mengapresiasi sikap para relawan dan pendukung yang tidak menggelar aksi usai diimbau oleh Calon Presiden dengan suara terbanyak di Pemilu 2024, Prabowo Subianto.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Komandan Strategis TKN Prabowo-Gibran, Sufmi Dasco Ahmad dalam konferensi pers di Sekretariat Bersama (Sekber) Relawan Prabowo-Gibran, Slipi, Jakarta Barat, Jumat, 19 April 2024, malam.

BACA JUGA:TKN Siapkan Satgas Untuk Hentikan Pendukung Yang Datang ke MK

BACA JUGA:BMKG Perkirakan Potensi Cuaca Ekstrem Landa Timur Indonesia Dalam Sepekan

Bahkan dia berterima kasih kepada para pendukungnya karena telah mengikuti imbauan yang disampaikan oleh Ketua Umum Partai Gerindra melalui video singkatnya itu.

"Kami atas nama TKN Prabowo-Gibran, serta paslon Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para pendukung, para pemilih Prabowo Gibran yang telah mengikuti imbauan dari Pak Prabowo Subianto pada hari ini, untuk tidak melakukan aksi damai di depan gedung MK," ujar Sufmi Dasco Ahmad dihadapan awak media.

BACA JUGA:Pesan Kondusif TKN ke Pendukung Prabowo-Gibran Jelang Putusan MK

BACA JUGA:Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Inilah Jakarta Livin' Mandiri (JLM)!

Walaupun ada beberapa yang sudah datang dari daerah yang jauh untuk mengikuti aksi tersebut, namun dia bersyukur bisa menghimbau mereka untuk tidak melakukan aksi di depan Gedung MK.

"Walaupun ada beberapa yang kemudian terlanjur datang karena sudah dari luar kota, alhamdulillah Satgas TKN bisa mengimbau untuk segera kembali," kata Sufmi Dasco Ahmad.

"Tidak ada kumpul-kumpul dan penumpukan di depan Mahkamah Konstitusi untuk yang terlanjur datang," sambungnya.

BACA JUGA:Pendukung Prabowo-Gibran Kirimi Karangan Bunga ke MK

BACA JUGA:Mahasiswa: Kami Ingin MK Tidak Terprovokasi Oleh Pihak Manapun!

Sebelumnya, 100 ribu massa yang terdiri dari relawan pendukung Prabowo-Gibran berencana menggelar aksi damai di depan gedung MK pada Jumat, 19 April 2024. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: