Usai Diangkat Jadi Plt Otorita IKN, Ini Tugas dari Menteri PUPR Basuki

Usai Diangkat Jadi Plt Otorita IKN, Ini Tugas dari Menteri PUPR Basuki

Menurut Basuki, fokus tugas yang diberikan kepadanya dan Raja adalah mempercepat pelaksanaan program pembangunan di IKN.-PUPR-

JAKARTA, DISWAY.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi menunjuk Menteri PUPR Basuki Hadimuljono sebagai Plt Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) usai Bambang Susantono mundur dari jabatannya.

"Seperti yang disampaikan pak Mensesneg, kami berdua, saya dan Pak Raja dipanggil untuk diberi tugas tadi sebagai Plt kepala dan wakil kepala otorita IKN," kata Basuki dalam jumpa pers di Kantor Presiden, Jakarta, Senin, 3 Juni 2024.

Kepada mereka, Jokowi memberikan tugas khusus terkait Ibu Kota Nusantara (IKN).

BACA JUGA:Pemberi Perintah Anggota Densus 88 Mata-matai Jampidsus Kejagung Dibongkar Mantan Kabais, Singgung yang Mempunyai Uang

BACA JUGA:Rocky Gerung: Bahlil Bagikan Tambang ke PBNU Hanya untuk Kepentingan Jaringannya

Basuki mengatakan bahwa dirinya bersama dengan Raja akan menjalankan tugas sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku.

“Tugasnya tadi juga sedikit sudah disampaikan oleh bapak Mensesneg bahwa tugas plt ini sama seperti tugas kepala dan wakil kepala definitif sampai ditunjuknya lagi kepala dan wakil kepala definitif sesuai dengan perundang-undangan,” ujar Basuki.

BACA JUGA:Aktor Pemerintah Pusat di Korupsi Timah Rp300 Triliun Dibocorkan ICW, Kongkalingkong antara Swasta dan Oknum Pemerintah

BACA JUGA:Viral Ibu Kandung Lecehkan Anak Baju Biru Serahkan Diri ke Polisi, Suami Pelaku Kaget

Menurut Basuki, fokus tugas yang diberikan kepadanya dan Raja adalah mempercepat pelaksanaan program pembangunan di IKN.

"Karena kita yakin bahwa otorita sedang membuat program-program dalam pembangunan IKN ini. Kami berdua ditugasin untuk mempercepat pelaksanaan program tersebut yang sesuai dengan urban desain, sesuai dengan hasil sayembara yang lalu urban desain untuk pengembangan pembangunan IKN ini dengan konsep negara nusa rimba yang pertama itu," ungkap Basuki.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: