Menparekraf Sebut Titik 0 KM Merauke Layak Jadi Destinasi 'Sports Tourism', Apa Itu?
Kunjungan Menparekraf ke kawasan Titik 0 KM Merauke.--kemenparekraf.go.id
JAKARTA, DISWAY.ID - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno tengah menggali potensi wisata yang ada di kawasan Titik 0 KM Merauke, Papua Selatan.
Hal ini sebagai upaya meningkatkan kunjungan para wisatawan.
Melansir dari laman resmi Kemenparekraf, Sandiaga yang kala itu sedang melakukan kunjungan kerja ke Kawasan KM 0 Merauke di Pos Lintas Batas Negara (PLBN) pada 8 Oktober 2024 lalu mengatakan jika Titik O Merauke ini adalah titik batas paling timur di wilayah Indonesia.
BACA JUGA:Kemenparekraf Targetkan Penurunan Harga Tiket Pesawat Sebesar 10 Persen
Selain itu, kawasan tersebut juga menjadi salah satu destinasi wisata Papua yang dapat dikunjungi wisatawan saat berada di Merauke.
"Kalau jadi orang Indonesia yang penuh nasionalisme, maka harus ke Merauke di Distrik Sota," kata Menparekraf Sandiaga yang dikutip dari laman Kemenparekraf 11 Oktober 2024.
Di sisi lain, kawasan Titik Nol ini memang memiliki daya tarik tersendiri untuk wisatawan yang berkunjung.
Wisatawan juga dapat mengenal lebih jauh tentang cross border tourism atau kegiatan pariwisata di daerah yang berbatasan langsung dengan Papua Nugini.
Sandiaga dan pihaknya juga akan persiapkan sebuah sertifikat bila ada wisatawan yang berhasil datang ke Titik Nol.
BACA JUGA:Menparekraf Sebut Konser Musik Sumbang 2 Kali Lipat Pertumbuhan Ekonomi Nasional
"Kami akan menyiapkan sertifikat untuk warga negara Indonesia maupun wisman yang datang ke Titik Nol ini, sebagai tanda mereka pernah mengunjungi KM 0 di Distrik Sota di Kabupaten Merauke," lanjutnya.
Bahkan, menurut Menparekraf, Titik Nol Merauke ini juga disebut layak untuk dijadikan sebagai destinasi 'sports tourism'.
Lantas, apa sebenarnya sports tourism yang dikatakan oleh Menparekraf Sandiaga Uno? Simak ulasannya di bawah ini.
Apa Itu Sport Tourism?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: