Rabu Hijrah dan Bank Indonesia Gelar Young Muslim Leader Forum di ISEF 2024 Ajak Anak Muda Aktif di Sektor Ekonomi Syariah

Rabu Hijrah dan Bank Indonesia Gelar Young Muslim Leader Forum di ISEF 2024 Ajak Anak Muda Aktif di Sektor Ekonomi Syariah

Dalam rangkaian Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) 2024, Rabu Hijrah dan Bank Indonesia menghadirkan “Young Muslim Leader Forum” yang mengusung tema Fostering Sustainable Economic Growth Through Youth Entrepreneurship-Istimewa-

BACA JUGA:Indonesia-Malaysia-Dubai Berkolaborasi Alih Teknologi dan Bangun Bursa Aset Teknologi Digital Syariah

Direktur Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran Bank Indonesia, Yosamartha menyampaikan pentingnya inovasi dalam mendukung ekonomi syariah.

“Sistem pembayaran yang aman dan syariah-compliant akan menjadi pilar utama ekonomi digital. Pemuda harus siap memanfaatkan teknologi untuk membangun masa depan ekonomi syariah yang lebih kuat,” kata Yosamartha. 

Group CEO Hijra Bank, Dima Djani juga berbagi pandangan mengenai peluang di sektor fintech syariah.

“Teknologi finansial memberikan kita peluang besar untuk memperluas jangkauan ekonomi syariah. Saya berharap para pemuda bisa memanfaatkan momentum ini untuk membawa inovasi-inovasi baru yang bisa membantu menggerakkan ekonomi nasional,” paparnya. 

Rabu Hijrah yang terus konsisten advokasi agenda-agenda ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia berkomitmen untuk terus mengkatalisasi pemuda Indonesia dalam untuk turut berperan aktif membangun ekosistem ekonomi dan keuangan syariah, sebagai bagian upaya mendukung target pemerintah untuk mencapai pertumbuhan ekonomi 8%. 

Rangkaian ISEF berlangsung sampai hari Minggu 3 November 2024 kemarin. Di hari terakhir, ISEF ditutup dengan penyelenggaraan Family Run yang di ikuti oleh ribuan peserta. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads