KBRI Bern Ungkap Permintaan Khusus Ridwan Kamil ke Otoritas Swiss di Sungai Aare: Tolong Pasang...

KBRI Bern Ungkap Permintaan Khusus Ridwan Kamil ke Otoritas Swiss di Sungai Aare: Tolong Pasang...

Sungai Aare singkatan dari Aar, yang berarti air. -Atalia Praratya/Instagram-Radarindramayu.id

BERN, DISWAY.ID - KBRI Bern mengungkapkan masukkan khsusus yang diberikan Ridwan Kamil kepada otoritas Swiss.

Ridwan Kamil menyampaikan harapan khususnya pada saat bertemu langsung dengan Wali Kota Bern, Alec von Graffenried.

Permintaan khusus ini disampaikan Ridwan Kamil agar Sungai Aare tidak memakan korban lagi ke depannya pasca insiden Eril.

BACA JUGA:KBRI Bern Ungkap Alasan Pencarian Eril Dilanjutkan Tanpa Batas Waktu di Sungai Aare

BACA JUGA:Diringkus ke Jakarta, Penangkapan Abdul Qadir Tak Ada Ketegangan

Ridwan Kamil memberi saran agar otoritas Swiss bisa menambahkan lagi kamera CCTV yang ada di sekitaran aliran Sungai Aare.

Jadi, pada saat insiden terburuk terjadi lagi nantinya, seperti kasus Eril, bisa dengan cepat ditemukan keberadaannya.

"Termasuk misalnya usulan dari Pak Gubernur (Ridwan Kamil) agar jumlah CCTV ditambah di sepanjang sungai yang biasanya digunakan berenang oleh warga," ucap Dubes RI untuk Swiss, Muliaman Darmansyah pada Senin, 6 Juni 2022.

"Jadi dengan demikian tambahan CCTV itu bisa melengkapi seluruh jalur di sepanjang Sungai Aare yang biasa dipakai untuk berennag," tambahnya.

BACA JUGA:Christian Adinata dan Zachariah/Hediana Juara Italian International 2022 di Milan

BACA JUGA:KBRI Bern Minta Sungai Aare Jangan Memakan Korban Lagi: Ini Jadi Bahan Masukkan...

Muliaman, lebih lanjut, menuturkan kalau masukkan itu ditanggapi positif oleh otoritas setempat.

Pemerintah Swiss mencoba mempertimbangkan untuk menambah jumlah kamera CCTV di Sungai Aare.

"Inisiatif-inisiatif juga sudah dilakukan oleh pemerintah setempat, dukungan teknologi juga sudah dimasukkan di dalamnya termasuk informasi digital, aplikasi dan sebagainya," ujar Muliaman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: