Benar Ditemukan Uang di Rumah Jalan Bangka, Kompolnas Beri Pengakuan Mengejutkan di Hadapan Aiman

Benar Ditemukan Uang di Rumah Jalan Bangka, Kompolnas Beri Pengakuan Mengejutkan di Hadapan Aiman

Misteri Penemuan Uang Ratusan Milliaran di Rumah Jalan Bangka (ilustrasi)-Housmind78-Pixabay

JAKARTA, DISWAY.ID - Komisioner Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas), Albertus Wahyurudhanto telah mendapat informasi terkait temuan uang di rumah Ferdy Sambo yang berlokasi di Jalan Bangka XI A No.7, RT.2/RW.10, Pela Mampang, Kecamatan Mampang Prapatan, Kota Jakarta Selatan.

Kompolnas sendiri mengonfirmasi bahwa pihaknya memang mendapat informasi bahwa ada uang yang ditemukan di rumah Ferdy Sambo itu.

Hal tersebut terungkap saat seorang jurnalis ternama Aiman Witjaksono menanyakan hal tersebut langsung kepada Albertus dalam acara 'AIMAN' yang diunggah di kanal YouTube KompasTV pada Selasa, 23 Agustus 2022.

BACA JUGA:UAS Ikut Tanggapi Drama Ferdy Sambo: Bukan Sinetron Televisi, Tapi True Story!

BACA JUGA:Tercium Informasi Bungker Milliaran Rupiah Milik Ferdy Sambo, 99 Persen Akurat

Berikut ini merupakan percakapan yang terjalin antara Aiman Witjaksono dan juga Albertus Wahyurudhanto, simak dengan jelas:

"Saya mendapatkan informasi bahwa Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) sempat menanyakan hal tersebut ke pihak kepolisian, penyidik, bahkan Kabareskrim," tanya Aiman.

"Jadi benar 900 milliar ada di bungker dalam rumah di Jalan Bangka yang dimiliki oleh Ferdy Sambo?," sambung pertanyaan itu.

"Benar atau tidak, kami tidak bisa memastikan, tetapi memang ada informasi ada uang, jumlahnya berapa dan apakah uang itu ada kaitannya dengan pembunuhan dan sebagainya kita tidak tahu," jawab Albertus.

BACA JUGA:Gebuk Mafia Tanah!

BACA JUGA:Deolipa Eks Pengacara Bharada E 'Sentil' Kak Seto: Ngapain Urus Anak Ferdy Sambo? Anak Jalanan Banyak...

"Tunggu sebentar, jadi ada uang itu benar?," Aiman kembali bertanya untuk mempertegas pernyataan Albertus.

"Ada uang benar, ah itu (dalam bentuk dollar Singapura) kami belum tahu. Justru itulah menggelitik kami untuk mendalami karena kan isu sudah liar ke mana-mana," jawab Albertus lagi.

"Ketika itu ada uang apakah ada kaitannya dengan pembunuhan ataukah itu hanya Satgasus, lalu itu menjadi problem (masalah) kita Kompolnas karena kan ini nanti menyangkut institusi itu yang concern (fokus) kita," sambung Albertus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: