Panji Gumilang Kutip Injil, Sebut Nabi Adam Bukan Manusia Pertama Ciptaan Allah: 'Kalau Cerita dari Al-Kitab..'

Panji Gumilang Kutip Injil, Sebut Nabi Adam Bukan Manusia Pertama Ciptaan Allah: 'Kalau Cerita dari Al-Kitab..'

Kelanjutan laporan terhadap pendiri Pondok Pesantren Al-Zaytun, Indramayu, Jawa Barat, Panji Gumilang dipertanyakan Majelis Ulama Indonesia.---Istimewa

JAKARTA, DISWAY.ID - Lagi, pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun Panji Gumilang membuat pernyataan yang cukup kontroversial perihal Nabi Adam.

Panji Gumilang menyatakan diri bahwa dia ragu Nabi Adam merupakan manusia ciptaan pertama dari Allah SWT. 

Padahal jelas penciptaan Nabi Adam sebagai manusia pertama dituliskan Allah SWT dalam Al-Quran surah Al Baqarah 30-39.

BACA JUGA:Serangan Balik! Panji Gumilang Tak Senang Ponpes Al-Zaytun Terus Dicap Sesat Netizen, Katanya: Itu Namanya Jin, Setan Rayangan, Demit!

Pimpinan ponpes yang kerap dikaitkan dengan NII Komandemen Wilayah IX itu justru mengutip kitab Injil saat meyakini bahwa Nabi Adam bukan manusia pertama ciptaan Allah.

Dalam video yang diunggah oleh akun @Asya77, Panji Gumilang menilai Nabi Adam jelas belum tentu memang menjadi manusia pertama. 

"Adam, yang kita sering mengatakan bahwa manusia pertama, bisa jadi betul, juga bisa jadi meleset," tutur Panji Gumilang.

Kemudian pria berusia 76 tahun itu menegaskan pernyataannya dengan mengutip Al Kitab, bukan dari Al Quran. 

BACA JUGA:Dahlan Iskan Takjub Syekh Panji Gumilang Manfaatkan Tenaga Ahli Al-Zaytun Bangun 2 'Kapal Nabi Nuh'

"Kalau cerita dari Al Kitab, baik itu Al Kitab perjanjian Lama, Perjanjian Baru maupun perjanjian yang paling kini," pungkasnya.

Panji menjelaskan tentang bagaimana proses terciptanya manusia, yang ia jelaskan dari isi sebuah Al Kitab.

"Mengatakan bahwa Adam itu diciptakan dari debu atau tanah. Kemudian terciptalah makhluk yang namanya Adam itu,” papar Panji. 

"Kalau Perjanjian Lama, itu sedikit menggambarkan bahwa penciptaan Adam laksana orang membuat keramik berbentuk manusia," lanjutnya.

BACA JUGA:Fakta Baru! Panji Gumilang Ternyata Punya Usaha Galangan Kapal Terbesar di Indramayu, Sejak Kapan?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads