Polres Metro Jakarta Pusat Bongkar Sindikat Curanmor Jakarta - Karawang, 11 Motor Curian Disita

Polres Metro Jakarta Pusat Bongkar Sindikat Curanmor Jakarta - Karawang, 11 Motor Curian Disita

Polres Metro Jakarta Pusat membongkar sindikat curanmor wilayah Jakarta - Karawang-disway.id/cahyono-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Polres Metro Jakarta Pusat mengungkap sindikat pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) wilayah Jakarta - Karawang.

Dalam pengungkapan tersebut, polisi menyita 11 motor curian, senjata api (senpi) rakitan, dan senjata tajam (sajam).

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Chandra mengatakan, pada kedalaman itu polisi menangkap 6 pelaku.

BACA JUGA: Penyelidikan Kebakaran Hotel Tangsel Dilakukan, Pengelola dan CCTV Diperiksa

BACA JUGA: Sosok M yang Diduga Peretas Facebook Icha Shakila, Perintahkan 2 Ibu Lecehkan Anaknya

Dijelaskannya, tersangka pelaku utama curanmor ada dua orang.

Sisanya itu ada dari penadah motor curian, penyedia kunci leter T dan perantara penjualan motor hasil curian, kata Chandra pasa Senin, 10 Juni 2024.

Dikatakan, kasus curanmor itu terungkap berawal dari hasil penyelidikan di seluruh tempat kejadian perkara (TKP) curanmor yang ada di Jakarta Pusat.

Selain itu polisi juga mengorek keterangan Saksi dan memperlanari rekaman CCTV yang ada. 

“Kami memperoleh nama ada dua orang pelaku dan melakukan penangkapan di kawasan Senen. Kemudian di rumah pelaku disita 4 motor,” katanya. 

BACA JUGA: APINDO DKI Jakarta Tolak Iuran Tapera: Jadi Beban Pemberi Kerja!

BACA JUGA: Dugaan Pelecehan Seksual dan Direkam oleh Ibu Kandung, Fakta Baru Diungkap

Dari penangkapan keduanya, polisi melakukan pengembangan dan berhasil menangkap 4 pelaku lainnya di wilayah Karawang dan Jakarta Barat. 

“Kami menangkap 4 orang yang terlibat lainnya. Total ada 6 pelaku dari sindikat ini,” ujarnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads