Jampidsus Febrie Adriansyah Tersandung Dugaan Kasus Lelang Tambang, Sugeng Tegung Santoso: Akan Dibawa ke KPK

Jampidsus Febrie Adriansyah Tersandung Dugaan Kasus Lelang Tambang, Sugeng Tegung Santoso: Akan Dibawa ke KPK

Jampidsus Febrie Adriansyah tersandung dugaan kasus lelang tambang diungkapkan oleh Indonesia Police Watch atau IPW dan Koalisi Masyarakat Sipil Selamatkan Tambang atau KSST.-ist-

JAKARTA, DISWAY.IDFebrie Adriansyah yang merupakan Jaksa Agung Muda Kejaksaan Agung diduga tersandung kasus lelang tambang.

Jampidsus Febrie Adriansyah tersandung dugaan kasus lelang tambang diungkapkan oleh Indonesia Police Watch atau IPW dan Koalisi Masyarakat Sipil Selamatkan Tambang atau KSST.

Dalam sebuah akun media sosial, menurut IPW dan KSST bahwa adanya dugaan kejanggalan dalam lelang aset sitaan koruptor PT Gunung Bara Utama atau GBU.

BACA JUGA:Calon Karyawan BUMN Ditendang Meskipun Dapat Nilai Cukup Memuaskan, Netizen: Lebih Cepat Lewat Jalur Relawan atau Tim Sukses

BACA JUGA:Cek Harga Tiket Masuk Kebun Raya Bogor dan Aturannya

Dalam laporan itu menyebutkan dugaan keterlibatan Jaksa Agung Muda atau Jampisus Febrie Adriansyah.

Sugeng Tegung Santoso selaku Ketua IPW mengatakan bahwa bukti yang dimilikinya dapat dipertanggung jawabkan.

Bukti tersebut juga akan digunakan untuk melaporkan Febrie Adriansyah ke Komisi Pemberantas Korupsi atau KPK.

BACA JUGA:Sinopsis Film Bangsal Isolasi Dibintangi Wulan Guritno, Kisah Teror Menyeramkan di Balik Jeruji Besi

BACA JUGA:Ustadz Abdul Somad Jelaskan Batas Waktu Pemotongan Hewan Kurban Idul Adha, Catat Batasannya

Atas dugaan tersebut terdapat beberapa poin permintaan dari KSST untuk pihak terkait.

Adapun beberapa permintaan tersebut, di mana KSST meminta KPK untuk memeriksa secara menyeluruh dan mendalam kebijakan PPA Kejagung.

Kebijakan tersebut menunjukan KJPP Tri Santi dan Rekan untuk membuat appraisal atas saham PT GBY yang dilelalng senilai Rp1.945 triliun.

Menurut Sugeng KJPP tidak memiliki kapabilitas dan pengalaman membuat appraisal tambang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: