Lapangan Ahmad Yani Digoyang, Ketiga Paslon Wali Kota Tangerang Berjoget Bareng Usai Deklarasi Kampanye Damai

Lapangan Ahmad Yani Digoyang, Ketiga Paslon Wali Kota Tangerang Berjoget Bareng Usai Deklarasi Kampanye Damai

Ketiga pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang turut berjoget diatas panggung sambil bertegur sapa dengan para pendukungnya-Disway.id/Candra Pratama-

TANGERANG, DISWAY.ID -- Deklarasi kampanye damai di Lapangan Ahmad Yani Kota Tangerang ditutup oleh karaoke jedag-jedug dari OM Abidin pada Selasa, 24 September 2024.

Ketiga pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang turut berjoget diatas panggung sambil bertegur sapa dengan para pendukungnya.

BACA JUGA:Keren! Kapolres Jakbar Lengkapi Personel dengan 500 Helm, Rompi, dan Bodycam untuk Amankan Pilkada 2024

BACA JUGA:3 Paslon Walkot Tangerang Deklarasi Damai, Duduk Berdampingan

Mulanya, OM Abidin meneriaki ketiga tim pendukung paslon untuk bergoyang bersama. Tiba-tiba, dari belakang panggung, ketiga paslon itu langsung berjalan dan naik ke panggung utama.

Sontak tim pendukung yang ada di lapangan bergemuruh. Mereka langsung berbalas yel-yel tanpa memperhatikan alunan musik yang disajikan oleh OM Abidin.

Kemudian, setelah ketiga paslon Wali Kota itu sudah diatas panggung, mereka langsung ikut berjoget bersama OM Abidin.

Teriakan pendukung 01 mendominasi. Sebab saat diatas panggung, Faldo Malidini ibarat seorang capo yang menggerakan massanya untuk bernyanyi dan berteriak.

BACA JUGA:Maesyal-Intan Bersyukur Dapat Nomor Urut 02 di Pilgub Tangerang, Ini Harapannya

"1...2..3... 'Faldo-Fadhlin, Faldo-Fadhlin'," teriak Faldo kepada pendukung seraya alunan musik semakin kencang.

Mendengar sautan itu, kelompok pendukung Sachrudin-Maryono juga berteriak. Sebab, saat Sachrudin diatas panggung, ia menggerakan simbol metal.

Dimana simbol tersebut merupakan angka nomor urut 03 dari pasangan Sachrudin-Maryono.

"Sachrudin menang, Sachrudin menang," teriak pendukungnya.

Deklrasi itu terlihat sangat damai. Harmonis. Pasalnya, seluruh tim pendukung paslon kompak berjoget dan bernyanyi bersama tanpa memperdulikan bendera masing-masing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: