Ustaz Adi Hidayat hingga Ustaz Abdul Somad akan Jadi Saksi Ahli di Kasus Panji Gumilang, Brigjen Djuhandani: Kita Lihat Nanti!

Ustaz Adi Hidayat hingga Ustaz Abdul Somad akan Jadi Saksi Ahli di Kasus Panji Gumilang, Brigjen Djuhandani: Kita Lihat Nanti!

Ustaz Adi Hidayat disebut akan gantikan Gus Miftah sebagai utusan khusus presiden bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan.-Foto/Tangkapan Layar/YouTube/Adi Hidayat Official-

Panji Gumilang kemudian menyinggung pihak MUI yang diduga menyebut Al Zaytun tidak penting.

"Seakan-akan pernah menginjak, padahal rumahnya dekat," ungkapnya.

BACA JUGA:Bocor! Percakapan Santriwati Al Zaytun Minta Panji Gumilang 'Tanggung Jawab' Beredar di Medsos: Pengen Disegerakan Syekh

"Hei yang ngaku Kyai, yang ngaku ulama, berapa ratus hektar tanahmu diberikan kepada rakyat untuk digarap? kan itu anggarannya mereka itu dari APBD atau APBN, sedangkan anggaran kita dari dengkul, keringat dewe (Sendiri) jadi bebas," ungkapnya.

Ia juga mengungkapkan jika masyarakat sekitar bisa masuk, dan yang tidak boleh masuk Al Zaytun memang tidak memiliki kepentingan.

"Yang punya kepentingan kerja ya masuk," tegasnya.

MUI dan Kemenag Terseret Ikut Diperiksa Bareskrim

BACA JUGA:Penistaan Agama! Bareskrim Periksa Pimpinan Ponpes Al-Zaytun Panji Gumilang Hari Ini

Kasus Panji Gumilang terkait keriuhan berita Pondok Pesantren Al Zaytun berada di babak baru.

Panji Gumilang bakal segera diperiksa, dan Bareskrim Polri tengah mendalami laporan dugaan penistaan agama.

Terkini, pihak kepolisian telah memeriksa sejumlah saksi. Bahkan MUI dan Kemenag terseret ikut diperiksa.

"Kami sudah periksa dari pelapor, beberapa ahli. Kemudian dari MUI, Kementerian Agama," ujar Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri, Brigjen Pol Djuhandhani Rahardjo Puro, dilansir pada Minggu 2 Juli 2023.

Dia juga memastikan telah melayangkan surat panggilan pemeriksaan terhadap Panji.

BACA JUGA:Terancam Pidana! Panji Gumilang Dipanggil Mabes Polri Besok

"Rencana yang bersangkutan kemarin kita panggil untuk hadir di hari Senin, kami undang klarifikasi. Itu saja sementara," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads