Alhamdulillah, Demo Buruh di Depan Gedung DPR RI Membawa Berkah untuk Para Pedagang

Alhamdulillah, Demo Buruh di Depan Gedung DPR RI Membawa Berkah untuk Para Pedagang

Demonstrasi Buruh tolak kenaikan harga BBM justru berkah bagi pedagang kecil.-Bambang Dwi Atmodjo-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Demo Buruh yang berlangsung hari ini yang berlangsung di depan gedung DPR, Jakarta Pusat pada Selasa 6 September 2022 membawa berkah bagi para pedagang.

Terpantau Disway.id di lapangan, demonstrasi sudah dimulai sejak pukul 10.00 WIB.

Selain itu, terlihat banyak pedagang yang berjualan di sekitaran gedung DPR, mulai dari berjualan air mineral, gelang tangan, topi, makanan ringan  (somay) dan kacamata.

BACA JUGA:Prediksi Juventus vs PSG: Laga Berat Si Nonya Tua

Pedagang berharap para buruh dari berbagai wilayah untuk memborong daganganya.

Ribuan buruh melakukan demonstarsi di depan gedung DPR RI, yang menolak kenaikan BBM bersubsidi dan menolak omnibuslaw.

Menurut Slamet, pria asal Bekasi ini sengaja datang ke depan gedung DPR untuk menjajakan daganganya supaya bisa laris manis.

“Biasanya saya jualan di pasar malam di daerah Bekasi, tapi hari ini demo buruh besar-besaran makanya saya langsung ke sini, ini momentum yang sangat pas,” ujarnya.

BACA JUGA:Komnas HAM Makin Terpojok Gagara Isu Dugaan Pelecehan Seksual Putri Candrawathi di Magelang

Slamet berharap daganganya bisa laris manis dibeli oleh para buruh.

“Iya semoga daganganya abis dan berkah pada hari ini, alhamdillah lumayan ramai, saat ini juga panas ya cuacanya orang juga butuh kacamata dan air mineral,” ujar Slamet.

Slamet menambakan demonatrasi yang dilakukan buruh tepat sekali karena kebutuhan pokok melonjak semua akibat BBM subsidi naik.

BACA JUGA:Susi Saksi Kuat Ma`ruf di Kamar Putri Candrawathi, Komjen Agus Jawab Isu Perselingkuhan Istri Sambo

“Iya saya mendukung para buruh, semoga demonstrasi kali ini membuahkan hasil dan BBM segera dikaji ulang dan bisa turun kembali. Agar rakyat kecil tidak terus merasakan kesulitan,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait