Muncul Kecurigaan Hubungan Kuat Maruf dengan Istri Sambo, Ibu Brigadir J Heran: Siapanya Si Putri Kamu?

Muncul Kecurigaan Hubungan Kuat Maruf dengan Istri Sambo, Ibu Brigadir J Heran: Siapanya Si Putri Kamu?

Ibu Brigadir J menanggis dengar tuntutan Putri Candrawathi 8 tahun penjara dan mengatakan bahwa semua tuntutan yang dijatuhkan tidaklah adil untuk pihaknya.-Foto/Tangkapan Layar/YouTube/Kompas TV-

JAKARTA, DISWAY.ID - Ibunda Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J curigai hubungan Kuat Maruf dengan istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi.

Kecurigaan itu disampaikan oleh ibunda Brigadir J, Rosti Simanjuntak di persidangan Kuat Maruf, pada 2 November 2022.

Di hadapan Kuat Maruf, Rosti mempertanyakan ada hubungan apa Kuat Maruf dengan Putri Candrawathi.

Pasalnya, Kuat Maruf diduga sangat berani sampai menyuruh Putri untuk telfon Ferdy Sambo saat berada di Magelang.

BACA JUGA:Rosti Simanjuntak Penuh Amarah Lihat Wajah Kuat Ma'ruf: Kau Menginginkan Kematian Anakku!

BACA JUGA:Kisah Tragis Buaya Besar 'Santap' Bocah Laki-laki di Hadapan Keluarganya, Korban Masih Belum Ditemukan

Dalam dakwaan, Kuat Ma’ruf disebut meminta Putri Candrawathi untuk melaporkan ke Ferdy Sambo perihal peristiwa pelecehan di Magelang.

Padahal hingga kini belum diketahui secara pasti pelecehan tersebut benar terjadi atau tidak.

“Ada apa kamu sama si Putri itu Kuat Ma’ruf? Siapanya si Putri kamu? Sampai kamu mendesak mengatur si Putri. Saya orang kecil saja tidak boleh mengatur, apalagi kepada istri yang bukan istri kita” ujar Rosti di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu 2 November 2022.

BACA JUGA:Penyesalan Kuat Maruf Ditunjukkan di Persidangan, Sumpah 'Demi Allah' Sampai Terucap

BACA JUGA:Tanggung Jawab PSSI Saat Arema vs Persebaya, Komnas HAM: Ada Kewenangan yang Tidak Dijalankan.

Lebih lanjut, Rosti juga mengingatkan pesan penting kepada Kuat Ma’ruf

“Ini ingat ya! Camkan dalam-dalam bagaimana atasanmu membuat skenario. Tuhan akan melihat. Kami di sini, memang kami orang lemah. Tapi kami yakin di hadapan Tuhan kami akan diperhitungkan,” jelasnya.

Permintaan Samuel Hutabarat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads