1 Jenazah Kembali Ditemukan, Korban Meninggal Akibat Gempa Cianjur jadi 329 Jiwa

1 Jenazah Kembali Ditemukan, Korban Meninggal Akibat Gempa Cianjur jadi 329 Jiwa

Petugas evakuasi jenazah yang ditemukan akibat reruntuhan gempa bumi Cianjur. -Humas Polri-

CIANJUR, DISWAY.ID-Korban meninggal dunia gempa Cianjur, Jawa Barat, kembali ditemukan 1  jenazah, di daerah Cicadas, Desa Cijedil.

Bupati Cianjur, Herman Suherman mengatakan, sehingga total korban meninggal dunia menjadi 329 orang.

“Korban meninggal bertambah satu, sehingga yang meninggal menjadi 329 jiwa,” jelas Bupati Cianjur dilansir dari Konferensi Pers yang disiarkan di YouTube BNPB Indonesia. 

BACA JUGA:8.341 Rumah Warga Cianjur yang Rusak Akibat Gempa Akan Diperbaiki

BACA JUGA:16 Hektare Lahan Disiapkan untuk Relokasi Korban Gempa Cianjur

Bupati Cianjur mengatakan, korban luka saat ini berjumlah 595 orang. Jumlah ini masih sama dengan hari sebelumnya. 

“Korban luka berat yang masih dirawat di semua rumah sakit di Cianjur berjumlah 59 orang,” ungkap Bupati Cianjur dalam keterangan yang dikutip Sabtu 3 Desember 2022. 

Herman menambahkan, sementara jumlah korban hilang tercatat 11 orang. Angka ini berkurang satu orang dari sehari sebelumnya.

BACA JUGA:Gempa Cianjur Melemah, Begini Imbauan Terbaru BMKG untuk Para Korban

Pencarian korban sempat mengalami kendala dengan adanya gempa susulan dan cuaca di lokasi yang turun hujan.

“Karena situasi kondisi hujan dan juga tadi ada gempa susulan dua kali sehingga Tim Barasarnas tadi agak sedikit turun ke bawah dan mudah-mudahan besok ada waktu dua hari lagi, mudah-mudahan besok bisa diketemukan. Dan mohon doanya agar cuaca mendukung,” ungkap Herman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: