Ferdy Sambo Bantah Keterangan Bharada E Soal Wanita Cantik Nangis di Rumah Bangka: Hanya Ngarang Cerita

Ferdy Sambo Bantah Keterangan Bharada E Soal Wanita Cantik Nangis di Rumah Bangka: Hanya Ngarang Cerita

Arman Hanis.-Intan Afrida Rafni-

JAKARTA, DISWAY.ID- Ferdy Sambo menanggapi keterangan Bharada E atau Richard Eliezer mengenai wanita yang menangis yang berada di kediaman rumah Ferdy Sambo di Jalan Bangka, Jakarta Selatan.

Keterangan Ferdy Sambo diungkap di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa 6 Desember 2022.

Menurut Sambo apa yang dikatakan oleh Richard Eliezer itu tidak mendasar, dan Richard hanya mengarang cerita.

BACA JUGA:Hendra Kurniawan Beberkan Perintah Kapolri Listyo Sigit Usai Pembunuhan Brigadir J di Rumah Ferdy Sambo

“Tidak benar itu keterangan dia, mengarang cerita,” kata Sambo di PN Jaksel, Selasa 6 Desember 2022,”

Saat di ruang sidang utama Ferdy Sambo mengungkapkan bahwa Putri Candrawathi merupakan korban pelecehan yang diduga dilakukan oleh Yosua saat itu.

“Jelasnya istri saya kan diperkosa sama Yosua,” ujar Ferdy Sambo.

Sambo mengatakan, apa yang dikatakan oleh Richard Eliezer tidak ada Motif tertentu mengenai perselingkuhan Ferdy Sambo dengan wanita yang lain.

BACA JUGA:Inilah 5 Wanita Cantik yang Pernah Dekat dengan Rio Haryanto, Ada yang Jadi Couple Goals Pada Masanya!

“Tidak ada motif lain apalagi perselingkuhan,” katanya.

Terdakwa Ferdy Sambo ingin tanyakan langsung ke Richard Eliezer saat bertemu di persidangan, mengenai wanita Nangis di rumah Ferdy Sambo di Jalan Bangka.

“Nanti kita tanyakan ke dia, kita akan tanyakan di persidangan. Siapa yang menyuruh dia ngarang-ngarang seperti itu,” ujarnya.

Menurut, terdakwa Ferdy Sambo dia meminta kepada Richard Eliezer tidak melibatkan Putri Candrawathi, Ricky Rizal, Kuat Ma’ruf mengenai kasus pembunuhan berencana Yosua.

Saat diruang sidang utama Ferdy Sambo siap bertanggung jawab atas kejadian kasus pembunuhan Brigadir Yosua.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads