Rekonstruksi Ulang Kecelakaan Tewasnya Mahasiswa UI Digelar Polda Metro Jaya, Keluarga Korban Ikut Diundang

Rekonstruksi Ulang Kecelakaan Tewasnya Mahasiswa UI Digelar Polda Metro Jaya, Keluarga Korban Ikut Diundang

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko-Rafi Adhi Pratama-

JAKARTA, DISWAY.ID - Hari ini akan digelar rekonstruksi ulang kecelakaan yang menewaskan mahasiswa Universitas Indonesia, Hasya Atallah Syahputra di tempat kejadian perkara (TKP).

TKP berada di kawasan Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Direncanakan dimulai pukul 09.00 WIB.

"Pada Kamis tanggal 2 Februari 2023, kemungkinan pagi, karena kita akan melibatkan beberapa orang," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko.

BACA JUGA:Daftar 32 Kapolsek Polda Metro Jaya yang Dimutasi, 6 Kasat Reskrim

BACA JUGA:Jadwal dan Lokasi Layanan SIM Keliling DKI Jakarta dan Sekitarnya Hari Ini, Kamis 2 Februari 2023

Diungkapkannya, rekonstruksi ulang kecelakaan digelar berdasarkan hasil asistensi dan konsultasi pihaknya.

"Sebagai langkah tindak lanjut komitmen dari hasil asistensi dan konsultasi, diskusi dengan para pihak, besok dari Polda Metro Jaya akan menggelar rekonstruksi yang dengan metodenya melibatkan beberapa pakar, ditambah dengan para pihak," ungkapya.

Sedangkan rekonstruksi tersebut akan dilakukan dengan metode scientific crime investigation.

BACA JUGA:Kaya Aset

BACA JUGA:Mahfud MD Sebut Kasus Ferdy Sambo Akibatkan Indeks Persepsi Hukum Anjlok di Angka 34: Terendah Sepanjang Sejarah Reformasi

"Kemudian ini juga dibuatnya melalui perlengkapan yang bersifat scientific crime investigation dan adanya pelibatan, kolaborasi interprofesi, sehingga tercapailah tujuan yang dimaksud Pak Kapolda, untuk memberikan suatu kepastian hukum dengan melihat dari aspek rasa keadilan," ucapnya.

Selain itu dalam rekonstruksi tersebut, pihak keluarga almarhum mahasiswa Universitas Indonesia (UI), Hasya Atallah Syahputra juga akan diundang saat rekonstruksi ulang oleh polisi.

"Iya, tentu diundang," katanya kepada awak media, Rabu 1 Februari 2023 di Polda Metro Jaya.

"Harapannya semua ingin hadir, sesuai dengan undangan yg dimaksud supaya semua ini dapat menyaksikan dan tercapai tadi tujuannya," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads