Mengantuk Setelah Santap Sahur, Itu Kenapa Ya? Ini Penjelasannya
Alasan Sehabis Makan Sahur Bikin Ngantuk---Pixabay
JAKARTA, DISWAY.ID - Ngantuk setelah makan sahur merupakan suatu kondisi umum yang dialami oleh banyak orang pada saat bulan Ramadan.
Namun, beberapa faktor yang dapat menyebabkan ngantuk setelah makan sahur
Agar menghindari rasa kantuk setelah makan sahur, penting untuk menjaga pola makan yang sehat dan seimbang, tidur yang cukup, dan menghindari faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kualitas tidur.
BACA JUGA:Diduga Mengantuk, Pemotor Tabrak Minimarket hingga Rodanya Naik ke Etalase
Selain itu, menghindari konsumsi makanan atau minuman yang mengandung kafein atau gula berlebih juga dapat membantu mengurangi rasa kantuk.
Meskipun ngantuk setelah makan sahur umum terjadi selama bulan Ramadan, penting untuk menghindari makan berlebihan dan memilih makanan yang seimbang secara nutrisi,
Dan jangan lupa untuk tetap menjaga pola tidur yang cukup agar tubuh tetap bugar dan sehat selama berpuasa.
Berikut beberapa faktor yang dapat menyebabkan ngantuk setelah makan sahur antara lain:
BACA JUGA:4 Tips Puasa Ramadan Lebih Sehat, Bisa Juga Jadi Patokan Diet Nih
1. Perubahan Pola Makan
Ketika kita berpuasa, pola makan kita berubah secara drastis. Saat makan sahur, tubuh mendapatkan asupan nutrisi dan energi yang cukup besar dalam waktu yang relatif singkat. Ini dapat menyebabkan tubuh merespons dengan menghasilkan insulin dalam jumlah besar, yang kemudian dapat menyebabkan rasa kantuk.
2. Porsi Makanan yang Berlebihan
Bila makan sahur terlalu banyak dan terlalu berat, maka tubuh akan bekerja lebih keras untuk mencerna makanan tersebut, sehingga bisa menimbulkan rasa kantuk.
BACA JUGA:5 Lagu Ini Bakal Bantu Kamu Terlelap Tidur di Malam Hari, Bikin Cepat Ngantuk!
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: