Cerita Mahfud MD Pakai Baju Putih 5 Tahun Lalu yang Gagal karena Ditikung Ma'ruf Amin
Dua bakal capres-cawapres, yaitu Anies-Imin dan Ganjar-Mahfud saat mendatangi Kantor Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia. mendaftar KPU membuka pendaftaran bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden, Kamis, 19 Oktober 2023. (Raka Denny/Harian -Raka Denny/Harian Disway -
JAKARTA, DISWAY.ID- Bakal Calon Wakil Presiden (bacawapres) Mahfud MD mengenakan kemeja putih untuk mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kamis 19 Oktober 2023.
Rupanya, baju putih itu memiliki makna penting bagi Mahfud.
"Keberangkatan pribadi hari ini. Saya memakai baju putih yang 5 tahun lalu, saya siapkan untuk mendaftar ke KPU RI," ujar Mahfud.
BACA JUGA:Jadi Cawapres Ganjar Pranowo, Mahfud MD Akan Cuti Selama Kampanye
Mahfud mengatakan, baju tersebut disiapkannya 5 tahun lalu, untuk Pilpres 2019.
Kala itu, Mahfud diminta menyiapkan kemeja putih untuk bakal cawapres pendamping Joko Widodo.
Namun ternyata, baju tersebut batal dipakainya. Karena, akhirnya Jokowi berpasangan dengan Ma'ruf Amin.
BACA JUGA:Alasan Mahfud MD Bersedia jadi Cawapres Ganjar Pranowo
Meski demikian, Mahfud tidak lantas membiarkannya begitu saja. Menurutnya, ada pesan atau makna tersendiri dari Tuhan.
"Ternyata ada pesan Tuhan di baju ini, ditunda dulu untuk dipakai ke KPU RI. Dan hari ini bisa dipakai untuk mendaftar," kata Mahfud.
Mahfud bersama Ganjar Pranowo telah mendaftar ke KPU RI sebagai pasangan calon wakil presiden dan calon presiden.
Sebelumnya, pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar telah mendaftar terlebih dahulu.
Pendaftaran capres dan cawapres di KPU telah dibuka pada hari ini 19 Oktober hingga 25 Oktober 2023.
Dua pasangan capres-cawapres sudah mendaftar pada hari ini, masih ada satu pasangan capres-cawapres yang akan mendaftar ke KPU.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: