Istri Bripka Arfan Saragih Ungkap Ancaman Dari Atasan Sebelum Suaminya Tewas, Penggelapan Pajak Kendaraan Rp 2.5 Miliar

Istri Bripka Arfan Saragih Ungkap Ancaman Dari Atasan Sebelum Suaminya Tewas, Penggelapan Pajak Kendaraan Rp 2.5 Miliar

Kembali Polri menjadi sorotan masyarakat dan warganet, di mana tewasnya Bripka Arfan Saragih mengundang berbagai pertanyaan. -facebook@Jeni Irene Simorangkir -

Tak hanya itu, Jeni sendiri juga telah mendatangi TKP atau lokasi ditemukannya jasad suaminya.

Rasa penasaran tersebut dikarenakan adanya informasi bahwa suaminya telah tergeletak disana lebih dari sehari.

Akan tetapi menurut Jeni, lokasi tempat penemuan jasad suaminya merupakan tempat yang ramai dan banyak warga lalu lalang, sehingga mustahil jika tidak ada yang melihat jasad suaminya.

Jasad Bripka Arfan Saragih sendiri ditemukan tergeletak di pinggir jalan Dusun Simullop, Desa Siogung Ogung, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir pada Senin, 6 Maret 2023.

BACA JUGA:Jadwal Operasi Ketupat 2023 Mulai 7 Hari Sebelum Lebaran

BACA JUGA:Perjalanan Cinta Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo, Berawal dari Game, Sampai Gelar Pernikahan Mewah di Paris

Pihak kepolisian menduga bahwa Bripka Arfan Saragih bunuh diri karena ditemukannya zat Natrium Cyanide di dalam lambungnya dari hasil autopsi oleh Rumah Sakit Bhayangkara Medan.

Akan tetapi Polres Samosir tak lama berselang membongkar bahwa Bripka Arfan Saragih tersangkut kasus penggelapan uang pajak kendaraan yang mencapai RP 2.5 miliyar.

Bahkan selain Bripka Arfan Saragih, kasus penggelapan ini juga menyeret lima terduga pelaku lainnya.

Atas kejanggalan tewasnya Bripka Arfan Saragih, Ketua Kompolnas Benny Mamoto menjelaskan bahwa pihaknya akan segera meluncur ke Samosir untuk segera melakukan penyidikan.

BACA JUGA:Pak Ogah Terduga Peganiaya Anggota TNI AL di Cilandak Diringkus Kepolisian

BACA JUGA:Tips Berkendara Selama Bulan Puasa, Perhatikan 5 Poin Ini

Selain itu Benny juga mengatakan bahwa kasus ini untuk segera ditarik ke Polda Sumatera Utara.

“Jika ditarik ke Polda Sumetera Utara tentunya akan meminimalisir terjadinya konflik kepentingan, khususnya di dalam Polres Samosir,” terang Benny.

Selain itu Benny juga menjelaskan bahwa tidak menutup kemungkinan jika adanya tersangka yang bertambah terkait dengan kasus penggelapan uang pajak dan tewasnya Bripka Arfan Saragih.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: